Candi Sambisari terletak di Jl. Candi Sambisari, Sambisari, Purwomartani, Kec. Kalasan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Candi Sambisari berjarak sekitar Kurang lebih 12 km dari Jalan Maliboro Yogyakarta, dan untuk akses jalan bisa kalian tempuh menggunakan sepeda motor ataupun mobil.
Candi Sambisari, adalah pilihan yang tepat bagi kalian yang mau berkunjung ke Candi dengan low budget, sebab biaya yang dikeluarkan dan tiket masuk sangat murah, untuk satu orangnya dikenai biaya sebesar Rp6.000, Sudah termasuk biaya asuransi sebesar Rp250. buka dari jam 08.00 sampai 16.00 Wib.
Candi Sambisari, kebersihan dan keasliannya masih sangat terjaga, bahkan di sekitaran Candi sudah disediakan mushola dan wc, yang kalian dapatkan gunakan secara gratis.
Menurut pengalaman saya, ketika saya berkunjung ke Yogyakarta dan ingin berkunjung ke Candi Borobudur, tetapi karena saya hanya memiliki low budget sebagai seorang mahasiswa, akhirnya saya memutuskan untuk berangkat ke Candi Sambisari, karena jaraknya juga Lumayan dekat dari Jalan Malioboro Yogyakarta.
Selain itu Candi Sambisari memiliki pemandangan yang indah, tanaman rerumputan yang hijau mengelilingi sekitaran area Candi Sambisari.
Post a Comment