9jqevJBodSbbMfiMLP15Z2iuLHJ07dWxMRgBhW0R
Bookmark

Kh Ahmad Mu'thi - Amuntai, Hsu, Kalsel

 


    KH. Ahmad Mu'thi adalah pendiri ponpes Raudhatut Tholibin yang sekarang ini terletak di Desa, Tayur, Amuntai Utara, Kabupaten Hulu Sungai Utara, Kalimantan Selatan.

    KH. Ahmad Mu'thi dilahirkan di desa pajukungan ( salah satu desa di amuntai) pada 27/November/1969.

    KH. Ahmad Mu'thi belajar di ponpes Darussalam dan meluluskan jenjang pendidikannya di ponpes Darussalam pada tahun  1992 Masehi, kemudian memperdalam ilmu agamanya dengan berpindah tempat ke komplek sekumpul, untuk belajar di majelis Raudhah yang di asuh oleh abah guru sekumpul, dan juga masih banyak lagi guru - gurunya seperti Tuan Guru Syukri unus dll.

    KH. Ahmad Mu'thi juga pernah mengabdikan dirinya di ponpes Rakha Amuntai beberapa tahun, selain itu beliau juga membuat majelis yang terletak di Komplek Perum Citra Permata Sari Sungai Malang - Amuntai, yang diberi nama dengan Majelis Raudhatut Tholibin.

     Di antara kalam hikmah dan nasehat Kyai Haji Ahmad Mu'thi:

Bagi orang yang mau beribadah kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala tidak ada yang lebih hebat dan utama dari pada sifat Wara.

Orang yang mempunyai ilmu Walaupun dia sudah pensiun tetap saja amalnya jalan.

Kita ini walaupun orang yang salah tetap harus cinta orang yang sholeh.

Shalawat kepada Kanjeng Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam adalah syariat dan salam adalah amal yang diterima.

Syawal dzulqa'dah cari kawal (teman) yang berfaedah.

Bersifatlah qana'ah (merasa cukup) jangan terlena dengan kenikmatan dunia, sesungguhnya mengejar dunia itu seperti orang yang mengejar bayangannya sendiri, semakin dikejar Makin menjauh.

Intinya kita berada di pondok pesantren untuk berkhidmat dengan berkhidmat pasti Kesuksesan akan menghampiri kita.

Kekurangan bukan untuk disesali tapi untuk dievaluasi.
Post a Comment

Post a Comment